Sabtu, 25 April 2009

free download MetatOGGer

Tool tagging musik yang berbasis WPF

Tiap lagu ataupun musik,tentunya memiliki kesan ataupun arti berbeda bagi pendengarnya, termasuk anda. Biasanya, lagu tersebut diberikan tag tertentu yang menginformasikan identitas dari lagu itu sendiri.Anda pun dapat terlibat di dalamnya, dengan menambahkan, mengubah ataupun menghilangkan tag tertentu.

Penggunaan tag ini memudahkan untuk pencarian berdasarkan key-word, kriteria ataupun kategori. Hal tersebut dapat dilakukan melalui aplikasi, yaitu MetatOGGer. Aplikasi ini mudah digunakan, namun powerful. Tidak hanya tag,namun anda dapat mengorganisasikan semua file musik koleksi favorit melalui MetatOGGer.

Perlu anda ketahui bahwa aplikasi ini merupakan tool tagging pertama yang memiliki vektor dan dinamik user interface berbasiskan pada Windows Presentation Foundation (WPF). Anda dapat dengan mudah mengedit tag melalui sebuah modification dialog sederhana. Aplikasi ini membutuhkan Framework .Net 3.5 SP1 untuk dapat dijalankan sehingga pastikan sistem anda telah memilikinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar